Festival Budaya Tari Tradisional Aceh Resmi Ditutup

BANDA ACEH – Festival Budaya Daerah Lomba Tari Tradisional Aceh dalam rangka menyambut HUT Kota Banda Aceh ke-813, telah resmi ditutup oleh Wakil Wali Kota Banda Aceh Zainal Arifin (19/04/2018).

Dalam sambutannya, Bapak Wakil Wali Kota Zainal Arifin mengatakan sebagai bentuk apresiasi dari Pemkot Banda Aceh, para pemenang dalam festival ini akan diundang untuk tampil pada acara penyambutan tamu dan acara resmi pemerintahan kota lainnya.

“Nantinya para juara akan kami undang secara bergilir untuk tampil pada saat penyambutan tamu dari luar daerah dan pada acara resmi Pemkot Banda Aceh.” ungkapnya.

Kadis Disdikbud Kota Banda Aceh, Bapak Syaridin selaku ketua panitia menyatakan bahwa ajang yang berlangsung sejak Selasa (17/04/2018) lalu telah sukses dilaksanakan dan mendapat respon yang positif dari masyarakat. Sebagaimana diketahui Festival Budaya Daerah Lomba Tari Tradisional Aceh ini diikuti oleh 49 grup tari jenjang SD, 11 grup tari dari jenjang SMP, dan 9 grup tari jenjang SMA se Kota Banda Aceh.

“Festival ini akan menjadi agenda tahunan Dinas Pendidikan Dan Kebudayaan Kota Banda Aceh. Semoga kedepan bisa kita gelar dengan skala yang lebih besar dan meriah lagi sebagai upaya pelestarian budaya Aceh khususnya seni tari,” harapnya.

Para pemenang akan diberikan hadiah berupa dana pembinaan, piagam, dan trofi. “Selain juara 1, 2, dan 3, kami juga memilih juara harapan 1, 2, dan 3 serta juara favorit dari setiap jenjang sekolah,” katanya.

Predikat juara favorit untuk masing-masing jenjang diraih oleh grup tari SD Negeri 29, SMP Negeri 6, dan SMA Negeri 15 Banda Aceh.

Berikut daftar pemenang Festival Budaya Daerah Lomba Tari Tradisional Aceh :

SD

JUARA NILAI SEKOLAH
I 1075 SD NEGERI 30 BANDA ACEH
II 1050 SD NEGERI 37 BANDA ACEH
III 1025 SD NEGERI 17 BANDA ACEH
HARAPAN I 1010 SD NEGERI 32 BANDA ACEH
HARAPAN II 980 SD NEGERI 26 BANDA ACEH
HARAPAN III 940 SD NEGERI 67 BANDA ACEH

SMP

JUARA NILAI SEKOLAH
I 1015 SMP NEGERI 1 BANDA ACEH
II 985 SMP NEGERI 10 BANDA ACEH
III 965 SMP NEGERI 17 BANDA ACEH
HARAPAN I 945 SMP NEGERI 3 BANDA ACEH
HARAPAN II 920 SMP NEGERI 13 BANDA ACEH
HARAPAN III 865 SMP NEGERI 12 BANDA ACEH

SMA

JUARA NILAI SEKOLAH
I 1045 SMA NEGERI 4 BANDA ACEH
II 1025 SMA NEGERI 10 BANDA ACEH
III 995 SMA NEGERI 2 BANDA ACEH
HARAPAN I 970 SMA NEGERI 3 BANDA ACEH
HARAPAN II 945 SMA NEGERI 11 BANDA ACEH
HARAPAN III 905 SMA INSAFUDDIN BANDA ACEH