Archive: 12 April 2017

Pelatihan Pengembangan Karakter Siswa/(i) SMP Sederajat

BANDA ACEH – Dinas Pendidikan Dan Kebudayaan Kota Banda Aceh bekerjasama dengan ESQ menggelar pelatihan yang dikhususkan bagi siswa/i SMP sederajat dengan tema “ESQ Character For Future Leaders” yang bertempat di gedung AAC Dayan Daud Darussalam (12/04/2017).

Pembukaan pelatihan tersebut dihadiri oleh kepala sekolah SMP sederajat, wakil direktur ESQ 165 Jakarta dan Asisten I Kota Banda Aceh beserta stafnya.

Kepala Disdikbud, Bapak Syaridin, mengungkapkan dalam laporan kepanitian bahwa sebanyak 420 peserta yang mengikuti pelatihan merupakan siswa kelas 3. Adapun tujuan dikhususkannya peserta kelas 3 SMP guna mempersiapkan siswa menghadapi UNBK 2017 bulan depan. “Semoga dengan diselenggarakan pelatihan karakter seperti ini bisa memotivasi siswa/i agar lebih semangat menghadapi ujian, dan juga membentuk karakter peserta agar sesuai dengan syariat islam yang diterapkan di Aceh sebagai penerus masa depan”, harapnya.

Pada tahun selanjutnya diwacanakan bahwa peserta yang akan mengikuti pelatihan karakter adalah kepala sekolah, guru, dan tenaga pendidik.
Jumlah peserta UNBK SMP sederajat Kota Banda Aceh tahun 2017 berjumlah 4135 peserta.